Pemeriksaan dan Penyuluhan Kesehatan Gigi pada Ibu Hamil di wilayah Puskesmas Medang Bolra DIII Kebidanan Blora Poltekkes Kemenkes Semarang
Gangguan Kesehatan Gigi dan Mulut saat kehamilan merupakan masalah yang berpengaruh terhadap kesehatan gigi dan mulut yang terkadang kurang terlalu diperhatikan ibu hamil. Gangguan ini diakibatkan perubahan hormon atau juga kebiasaan buruk pada masa kehamilan sehingga terjadi penurunan fungsi, rasa tidak nyaman dan juga berpengaruh terhadap tumbuh kembang janin.
Dengan pertimbangan tersebut, maka Prodi DIII Kebidanan Blora Poltekkes Kemenkes Semarang mengadakan pengabdian nmasyarakat berupa pemeriksaan dan penyuluhan kesehatan gigi ibu hamil di puskesmas Medang wilayah kerja Kecamatan Blora Kabupaten Blora.